Shopping Cart

No products in the cart.

Resep Soft Cookies Simple dan Chewy, Meleleh di Mulut!

Berbeda dengan cookies pada umumnya, soft cookies memiliki rasa yang lebih legit dengan tekstur chewy tapi lumer di mulut. Kukis ini akan semakin nikmat jika dinikmati bersama segelas susu, kopi, atau minuman kesukaanmu. Jika kamu biasanya membeli cookies ini di luar, kini tidak perlu lagi karena kamu bisa membuat resep soft cookies simple dari rumah dengan mengandalkan bahan dapur yang ada!

Baca Juga: Cara Membuat Kue Bolu Dan Bahan Bahannya, Anti Bantat!

Resep Soft Cookies Simple dan Chewy

Soft cookies menghadirkan berbagai varian rasa, mulai dari rasa cokelat, red velvet, kopi, dan sebagainya. Berikut ini kumpulan resep soft cookies yang bisa kamu coba:

1. Soft Cookies Takaran Sendok

Jika kamu mengira cara membuat cookies itu sulit, kamu salah besar! Dengan mengikuti resep soft cookies takaran sendok, kamu tak perlu lagi repot-repot menggunakan gelas takar. Jadi, langsung simak cara membuatnya yuk!

Bahan:

  • 10 sdm tepung terigu
  • 1 butir telur
  • 8 sdm butter atau mentega
  • 4 sdm gula halus, diayak
  • 1 sdt ekstrak vanila
  • 1 sdt baking powder
  • ½ sdt garam
  • Cokelat batang secukupnya
  • Chocochips

Cara Membuat:

  1. Terlebih dahulu lelehkan butter atau mentega, biarkan sampai agak dingin.
  2. Siapkan wadah, campurkan tepung terigu, baking powder, ekstrak vanila, garam, dan juga gula halus. Aduk rata.
  3. Masukkan telur dan butter yang sudah dicairkan, kembali aduk hingga bahan tercampur merata.
  4. Setelah itu, potong cokelat batang menjadi beberapa bagian.
  5. Masukkan ke dalam wadah adonan, tambahkan juga chocochips. Aduk perlahan.
  6. Apabila adonan sudah kalis, tutup wadah tersebut dan simpan dalam lemari pendingin selama 35 menit.
  7. Setelah itu, masukkan cookies ke dalam airfryer. Panggang dengan suhu 180 derajat celcius selama 15 menit. Biarkan matang.
  8. Cookies yang sudah matang dan masih hangat, jika dibelah potongan cokelat tadi akan meleleh.
  9. Soft cookies pun siap dinikmati! 

2. Soft Cookies Coklat Kopi

Bagi kamu para pecinta kopi, pernahkah kamu membayangkan bagaimana harum dan legitnya cookies rasa kopi berpadu cokelat? Dijamin sangat menggoda, apalagi coklat kopi di tengahnya bisa langsung lumer di mulut ketika digigit. Resep soft cookies coklat kopi yang satu ini sangat cocok untukmu, jadi mari intip resepnya!

Bahan:

  • 150 gram butter atau mentega, dilelehkan
  • 250 gram tepung terigu 
  • 2 butir telur
  • 1 sdt baking soda
  • 100 gram gula kastor
  • 1 sdm tepung maizena
  • ½ sdt grama
  • Chocochips secukupnya
  • ½ sdt ekstrak vanila

Bahan Isian

  • 1 sachet kopi instan tanpa ampas
  • Cokelat batang secukupnya, dicincang kasar.
  • 1 sdt cokelat bubuk
  • 1 sdm mentega atau butter
  • 100 ml whipping cream

Cara Membuat:

  • Didihkan air di panci, masukkan whipping cream dan lelehkan cincangan cokelat dalam wadah tahan panas yang ditaruh di atas air rebusan dalam panci. Aduk hingga merata dan lembut.
  • Tuangkan kopi instan dan butter. Kembali aduk merata. Jika sudah, segera angkat. 
  • Simpan adonan isian cookies ke dalam kulkas selama 10 menit hingga teksturnya agak liat. Jika sudah, keluarkan dan bentuk isian tersebut menjadi bulatan-bulatan kecil. Sisihkan.
  • Siapkan wadah lain, masukkan mentega cair dan gula kastor. Kocok hingga lembut.
  • Tambahkan telur sambil terus dikocok hingga tercampur sempurna. Masukkan tepung terigu, maizena, garam, baking soda, ekstrak vanilla, dan choco chips. Aduk rata.
  • Selanjutnya, bagi adonan cookies menjadi beberapa bagian dan beri isian cokelat kopi yang sudah dibuat sebelumnya. Bulatkan hingga isian cokelat kopi tertutup dengan adonan cookies. Ulangi langkah ini hingga semua adonan habis. Lalu, simpan dalam lemari pendingin selama satu jam.
  • Tata adonan cookies di atas loyang, kemudian masukkan ke dalam NGY Airfryer XL / Penggoreng Tanpa Minyak 6.5 L. Panggang adonan selama 15 menit dengan suhu 180 derajat celcius.
  • Jika sudah matang, isian cokelat kopi di dalam cookies akan meleleh. Yummy!

3. Soft Cookies Red Velvet

Jika kamu mencari resep cookies kekinian. maka bisa mencoba resep soft cookies red velvet. Dengan tampilan warna merah yang cantik akan semakin menggugah selera, bukan? Berikut ini bahan dan cara membuatnya:

Bahan:

  • 250 gram tepung protein tinggi
  • 100 gram mentega atau butter, dicairkan
  • 1 butir telur ayam
  • ½ sdt baking soda
  • ½ sdt baking powder
  • 120 gram gula halus
  • 100 gram brown sugar
  • Pasta merah tua
  • ½ sdm ekstrak vanila
  • ½ sdt garam

Cara Membuat:

  1. Pertama, kocok butter dan gula di dalam wadah hingga teksturnya mengental dengan warna pucat. Tambahkan telur, ekstrak vanila, dan pasta merah sambil terus dikocok perlahan.
  2. Selanjutnya, masukkan tepung terigu, baking soda, garam, dan baking powder sambil diayak. Aduk hingga tercampur.
  3. Jika sudah, simpan adonan cookies dalam wadah tertutup dan simpan di lemari pendingin semalaman.
  4. Esok harinya, keluarkan adonan cookies dari kulkas. Lalu, bulatkan menjadi beberapa bagian.
  5. Panaskan oven dan panggang cookies selama 15 menit dengan suhu 200 derajat celcius. Jika sudah matang, segera angkat dan sajikan. Selamat menikmati!

Baca Juga: Resep Kue Nastar Lumer Dan Anti-Gagal, Wajib Coba!

Gimana, resep soft cookies di atas sangat menarik dan mudah dibuat kan? Aroma harum dari butter yang berpadu dengan cokelat ataupun kopi begitu menggoda. Cookies ini tak hanya bisa disajikan langsung selagi hangat, kamu juga bisa menyimpannya sebagai stok selama dua sampai tiga hari jika disimpan dalam wadah tertutup kedap udara. 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *