Shopping Cart

No products in the cart.

5 Resep Es Buah Segar Sederhana, Bisa untuk Jualan!

Es buah menjadi salah satu minuman yang paling banyak dicari, apalagi di musim panas yang membuat tenggorokan kering dan haus. Mengingat perpaduan buah-buahan segar, sirup manis, dan dinginnya es batu bisa langsung menjadi pelepas dahaga terbaik. Nah, buat kamu yang malas keluar rumah dan ingin membuat versi sehatnya dari dapur sendiri, bisa ikuti resep es buah segar yang satu ini!

Baca Juga: Resep Mango Smoothie Yang Menyegarkan, Cocok Di Cuaca Panas

Resep Es Buah Segar

Dalam artikel ini, kamu bisa menyimak resep es buah segar yang sederhana tapi lebih sehat. Pasalnya, kamu bisa mengatur sendiri takaran gulanya. Selain itu, kamu juga bisa menyertakan buah-buahan favorit sesuai keinginanmu.

1. Es Buah Sederhana

Bagi kamu yang sedang ingin makan es buah tapi tak mau repot, maka bisa membuat resep es buah sederhana ini. Cukup mengandalkan bahan-bahan yang tersedia di kulkas saja!

Bahan-bahan:

  • Buah-buahan sesuai seleramu, seperti melon, mangga, strawberry, kiwi, anggur, dan lainya.
  • Sirup secukupnya (pilih rasa sesuai selera)
  • Es batu
  • 500 ml air dingin

Cara Membuat:

  1. Cuci buah-buahan agar bersih dari kotoran yang menempel. Tiriskan.
  2. Potong-potong buah menjadi bagian kecil.
  3. Siapkan mangkuk dan masukkan potongan buah-buahan tadi.
  4. Masukkan juga es batu.
  5. Kemudian, tuangkan air dingin dan sirup ke dalam mangkuk tersebut.
  6. Selanjutnya, aduk hingga sirup larut sempurna.
  7. Es buah segar sederhana siap untuk disajikan.

2. Es Buah Susu

Jika di dalam kulkasmu masih ada stok susu kental manis, maka tak ada salahnya untuk mencoba resep es buah susu. Tambahan SKM akan membuat es buah buatanmu semakin menyegarkan!

Bahan-bahan:

  • 1 liter air dingin
  • 100 gram semangka merah
  • 100 gram melon
  • 100 gram nanas
  • 100 gram strawberry
  • 100 ml susu kental manis vanila
  • Es batu secukupnya
  • 6 sdm sirup vanili

Cara Membuat:

  1. Potong dadu semua buah-buahan. 
  2. Masukkan ke dalam mangkuk saji. Sisihkan.
  3. Di wadah lain, tuangkan air dan susu kental manis. Aduk merata hingga susu larut sempurna.
  4. Kemudian, tuangkan susu tersebut ke dalam mangkuk berisi buah.
  5. Tuangkan es batu dan aduk perlahan.
  6. Tambahkan sirup vanili untuk menambah kesegaran es buah. Es buah susu siap dinikmati.

3. Es Buah Yakult

Selain susu, ternyata kamu juga bisa menggunakan campuran yakult loh! Tentunya versi es buah yakult ini akan lebih bagus untuk sistem pencernaanmu.

Bahan-bahan:

  • 100 gram melon
  • 100 gram nanas
  • 100 gram kiwi
  • 100 gram jeruk
  • 2 botol yakult
  • Es batu secukupnya
  • 1 liter air mineral
  • Sirup secukupnya

Cara Membuat:

  1. Cuci bersih buah dan potong-potong menjadi ukuran dadu
  2. Masukkan es batu dan buah-buahan ke dalam mangkuk saji.
  3. Tuangkan air dingin dan masukkan yakult. Aduk merata.
  4. Untuk menambah rasa manis, kamu bisa menambahkan sirup secukupnya saja. Kembali aduk.
  5. Es buah yakult bisa disajikan.

4. Es Buah ala Hong Kong

Kalau kamu bosan dengan versi es buah yang itu-itu saja, maka bisa mencoba resep es buah ala Hong Kong. Es buah versi ini menggunakan campuran cincau dan nata de coco. Tentu rasanya akan membuat ketagihan!

Bahan-bahan:

  • 1 kotak cincau
  • 100 gram semangka
  • 100 gram melon
  • 100 gram nanas
  • 1 bungkus nata de coco
  • Es batu serut secukupnya
  • Susu kental manis
  • Sirup manis
  • 1 liter air dingin

Cara Membuat:

  1. Potong-potong buah menjadi bentuk kotak kecil. Sisihkan.
  2. Potong cincau menjadi ukuran dadu.
  3. Siapkan wadah dan campurkan buah, cincau, dan nata de coco.
  4. Masukkan es batu dan air dingin.
  5. Tuangkan sirup manis rasa buah dan aduk rata.
  6. Tambahkan sedikit susu kental manis, kembali aduk dan sajikan.

5. Es Buah Lontar

Buah lontar ternyata juga nikmat jika dijadikan campuran es buah, simak cara membuatnya yuk!

Bahan-bahan:

  • 200 gram lontar, dikupas
  • 1 sdm biji selasih
  • 200 ml air dingin
  • 1 lembar daun pandan
  • Es batu
  • 80 gram gula aren

Cara Membuat:

  1. Pertama, kupas buah lontar dari kulit arinya. Cuci bersih dan potong-potong. Sisihkan.
  2. Didihkan air dalam panci dan rebus biji selasih hingga mengembang. Angkat dan sisihkan.
  3. Campurkan daun pandan, gula aren, dan air. Lelehkan sebentar di dalam panci. Aduk rata. Sisihkan.
  4. Masukkan air dan sirup gula aren. Aduk rata. 
  5. Tambahkan potongan buah lontar dan biji selasih. Masukkan es batu. Aduk merata.
  6. Sajikan es buah lontar.

Baca Juga: 10 Ide Jualan Minuman Kekinian yang Enak, Modalnya Kecil!

Demikianlah daftar resep es buah segar sederhana dengan versi yang lebih sehat dan enak untuk kamu coba buat sendiri di rumah. Apalagi, kamu bisa menyesuaikan jenis buah-buahan dan sirup sesuai dengan seleramu! Selain cocok untuk dinikmati sendiri maupun bersama keluarga, es buah ini juga cocok untuk dijadikan ide jualan loh. Dijamin es buah ini akan disukai semua orang. Jadi, tunggu apalagi? Yuk, buat es buah pilihanmu sekarang!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *