Shopping Cart

No products in the cart.

Daftar Kipas Angin Meja Terbaik Untuk Usir Udara Panas

Senjata ampuh untuk usir udara panas tidak harus menggunakan AC. Masih ada alternatif lain yang lebih ekonomis, seperti kipas angin meja. Sekarang banyak kipas meja yang hadir dalam bentuk, desain, dan ukuran yang beragam, tinggal disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing. 

Kamu bisa menempatkannya di atas meja agar tidak gerah dan tetap fokus selama bekerja. Meski ditempatkan di atas meja, kipas angin ini khusus didesain agar hemat tempat. Dengan begitu tidak akan mengganggu aktivitas bekerja sehari-hari, justru akan membuat waktu bekerja lebih nyaman.

Supaya mendapatkan kipas angin yang awet dan berkualitas, mari cek rekomendasi pilihan yang ada di bawah ini!

Model Kipas Angin Meja Terbaik

Kipas angin hadir dalam ukuran yang compact dan desain yang menarik. Jadi tidak hanya membantu mengusir udara panas, tetapi turut meningkatkan estetika tampilan meja. Sebelum berbelanja kipas angin untuk di rumah, mari cek referensi terbaik berikut dahulu:

1. NGY-881 | Aquarius 2 Portable Desk Fan

Kipas dari seri Aquarius hadir dengan fitur yang lebih baik dan efisien. Dengan dibekali baterai lithium berkapasitas 2×2000 mAh, memungkinkan kipas dapat menyala selama kurang lebih 13 jam. 

Setiap pembelian NGY-881 Aquarius 2 Portable Desk Fan akan mendapatkan garansi, sehingga kualitas tidak perlu diragukan lagi. Tangkai kipas yang tinggi membuat persebaran angin lebih merata.

Informasi Produk 

BateraiLithium Rechargeable Battery 2×2000 mAh
Charging ModeUSB
Ketahanan13 jam (tanpa LED)
Slot Baterai2x removable battery
Diameter Kipas 15 cm

2. NG-16DF | NAGOYA Kipas Angin Meja 16 Inch

Rekomendasi berikutnya adalah inovasi kipas angin NG-16DF NAGOYA Kipas Angin 16-Inch. Sesuai namanya, model satu ini hadir dengan bobot yang lebih ringan atau lightweight, sehingga tidak berpotensi membebani meja.

Desain kipas yang berdiameter 16 inch atau 40 cm, lebih maksimal dalam menghasilkan angin yang sejuk. Kamu bisa memilih dari tiga macam mode kecepatan kipas sesuai dengan kondisi yang ada.

Informasi Produk

Berat2.19 kg
Mode Kipas3-speed
Ukuran Baling16 inch

3. NG-8DF | Desk Fan 2-in-1 8 Inch

Ini adalah opsi yang lebih canggih bagi yang ingin ruangannya selalu sejuk. Fitur dual fan dari NG-8DF Desk Fan 2-in-1 8 Inch ini, memungkinkan kamu untuk menggunakannya sebagai kipas angin meja atau kipas angin dinding.

Itu artinya kipas bisa ditempatkan di atas meja saat bekerja dan ditempel di dinding untuk mengusir udara panas saat tidur. Persebaran angin lebih merata dan kuat dengan 3 pilihan kecepatan kipas.

Informasi Produk

Berat1.5 kg
Mode Kipas3-speed
Ukuran Baling8 inch

4. NG-10DF | Desk Fan 2-in-1 10 Inch

NG-10DF adalah rekomendasi berikutnya yang ampuh untuk menjaga ruangan tetap sejuk di tengah musim panas. Dilengkapi dengan sekring pengaman panas yang berfungsi mencegah motor overheat. Dengan begitu, kipas angin tidak mudah rusak meksi digunakan non-stop.

Ini adalah pilihan yang pas bagi yang menginginkan kipas angin portable. Kipas angin ini juga bisa dibawa bepergian, maka tidak perlu khawatir akan didatangi udara panas lagi.

Informasi Produk

Berat1.5 kg
Mode Kipas3-speed
Ukuran Baling10 inch

5. NG-188 | NAGOYA Kipas Angin Meja Karakter

Bekerja lebih asyik dengan NAGOYA Kipas Angin Karakter. Kaki kipas memiliki bentuk karakter hewan yang menggemaskan, seperti penguin, kumbang, Hello Kitty, Pikachu, hingga Doraemon.

Kipas kecil ini telah dilengkapi dengan fitur Auto Swing yang memaksimalkan kemampuannya dalam menyejukkan ruangan.

Informasi Produk

Berat2.7 kg
Mode Kipas2-speed
Ukuran Baling8 inch

6. NG-180A/B/C/D | Box Fan Karakter 10 Inch

Selain menyejukkan ruangan, kipas angin Box Fan Karakter 10 Inch akan membuat tampilan meja lebih lucu. Bentuknya yang boxy dengan 3 baling akan menghasilkan angin yang besar dan menyebar ke seluruh ruangan.

Pilihan warnanya beragam, mulai dari putih, merah muda, kuning, dan biru muda. Kamu tidak perlu khawatir akan membuat listrik turun, karena kipas ini hanya membutuhkan daya yang rendah.

Informasi Produk

Berat2.5 kg
Mode Kipas2-speed
Ukuran Baling10 inch

7. NG-12DF | Kipas Angin Meja 12 Inch

Bekerja akan lebih nyaman dengan model kipas angin NG-12DF. Kipas mempunyai fitur Quiet Operational yang membuat suara baling-baling lebih senyap, cocok untuk kamu yang mudah terdistraksi saat bekerja.

Kipas ini dibekali dengan tiga pilihan mode kecepatan yang tinggal disesuaikan dengan kenyamanan.

Informasi Produk

Berat2.1 kg
Mode Kipas3-speed
Ukuran Baling12 inch

Rekomendasi kipas angin meja kecil di atas bisa menjadi solusi bagi yang suka kepanasan saat bekerja. Dengan watt yang rendah, ini adalah penyejuk ruangan yang hemat energi dan tidak memakan banyak daya. Jadi, tidak usah berpikir dua kali lagi jika ingin membelinya, ya!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *